Operasional Rahmat Sakramen Tobat Bagi Kesadaran Akan Dosa Dalam Jiwa Peniten Menurut Thomas Aquinas
DOI:
https://doi.org/10.61831/gvjkp.v8i2.236Kata Kunci:
rahmat; Sakramen Tobat; ketidaksadaran psikologis; penyesalan sejatiAbstrak
Ditemukan dua pemahaman akan realitas rahmat dalam Sakramen Tobat. Sakramen Tobat menjadi tanda dan sarana mengalirnya rahmat pertobatan dalam jiwa peniten. Namun dalam diri peniten terdapat realitas rahmat Roh Kudus berkat Sakramen Baptis. Sekilas keduanya seperti dua realitas rahmat yang terpisah. Oleh sebab itu tulisan ini berusaha mengidentifikasi kaitan keduanya dalam lingkup operasional rahmat. Hal ini mengisi beberapa riset yang menemukan aneka respons umat Katolik terhadap Sakramen Tobat. Jadi tujuan tulisan ini adalah pemahaman akan kaitan rahmat Roh Kudus dalam diri peniten dan operasional rahmat Sakramen Tobat. Pencapaian tujuan ini juga menghantar pada novelty tulisan yaitu alasan mendasar dari sikap peniten yang kurang sesuai terhadap Sakramen Tobat. Adapun cara analisis atas rahmat sakramental dan baptisan menggunakan desk research method atas pemikiran Santo Thomas Aquinas. Melalui kerangka pikir Aquinas tentang Sakramen Tobat, tulisan ini memiliki penekanan baru pada kesadaran psikologis yang mengantar individu pada penyesalan dan pertobatan sejati. Temuan analisis menyingkap bahwa ketidaksadaran psikologis yang bermasalah dapat membuat peniten tidak sadar akan akar dosa sehingga penyesalan sejati sulit tercapai. Implikasi teori tulisan ini adalah pemantapan katekese Sakramen Tobat pada aspek ketidaksadaran psikologis. Sekaligus memperkaya pendampingan pastoral Sakramen Tobat di bidang kerygma.
Referensi
Ardijanto, D. B. K. (2018). Dasar Dan Tujuan Pelayanan Petugas Pastoral Gereja. JPAK: Jurnal Pendidikan Agama Katolik, 1(1), 9–21. https://doi.org/10.34150/jpak.v1i1.56
Benedict XVI, P. (2010). Saint Thomas Aquinas 2. Dicastero per La Comunicazione - Libreria Editrice Vaticana. https://www.vatican.va/content/benedict-xvi/en/audiences/2010/documents/hf_ben-xvi_aud_20100616.pdf
Chandra, H. (2022). The Experience of Grace in The Phenomenon of Interreligious Dialogue. International Journal of Indonesian Philosophy & Theology, 3(1), 1–14. https://doi.org/10.47043/ijipth.v3i1.23
Fransiskus, P. (2024). Cycle of Catechesis. Vices and Virtues. 16. The Life of Grace according to the Spirit. Dicastero per La Comunicazione - Libreria Editrice Vaticana; Vatican. https://www.vatican.va/content/francesco/en/audiences/2024/documents/20240424-udienza-generale.pdf
Labuan, B. W., & Paulus, P. M. (2023). Pengaruh Pelayanan Pastoral Paroki terhadap Partisipasi Umat dalam Sakramen Tobat di Stasi St. Johanes Ranoiapo Paroki St. Paulus Tompaso Baru. Jurnal Eksplorasi Teologi, 8(7), 20–31.
Masterson, R. R. (2012). The Sacramental Grace of Penance. Proceedings of the Catholic Theological Society of America 13, 17–50. https://ejournals.bc.edu/index.php/ctsa/article/view/2457
Niron, A. J. (2021). Partisipasi Umat Dalam Penerimaan Sakramen Tobat Dan Relevansinya Terhadap Realitas Sosial Umat. JAPB: Jurnal Agama, Pendidikan Dan Budaya, 1(1), 28–34. https://doi.org/10.56358/japb.v1i1.41
Novita, T., & Thalar, B. (2022). GAUDIUM VESTRUM : JURNAL KATEKETIK PASTORAL Motivasi Orang Muda Katolik dalam Penerimaan Sakramen Tobat di Paroki St . Pius X Tenggarong. 6(1), 18–33.
Pius XII, P. (1946). Radio Message to the U.S. National Catechetical Congress in Boston (October 26,1946): Discorsi e Radiomessaggi VIII. The Holy See.
Yohanes Paulus II, P. (1984). Post-Synodal Apostolic Exhortation Reconciliation and Penance of John Paul II to Bishops Clergy Faithful on Reconciliation and Penance in the Mission of the Chuech Today. The Holy See.
Yohanes Paulus II, P. (1992). Katekismus Gereja Katolik (K. W. G. Indonesia (ed.)). Nusa Indah.
Yohanes Paulus II, P. (2004). Address Of John Paul II to the Bishops of California, Nevada and Hawaii on Their “Ad Limina” Visit. Dicastero per La Comunicazione - Libreria Editrice Vaticana.
##submission.downloads##
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2024 Herwindo Chandra

Artikel ini berlisensiCreative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.